Sepertiga Malam

Kamis, 12 April 20120 komentar


Setiap hamba yang bersimpuh memohon ampun, pastinya ia akan berharap segala ampunanya di  ijabahi oleh Allah. Ada beberapa waktu yang apabila, bertobat, bersujud memohon doa dan ampunan lebih mustajab,diantara waktu istimewa itu adalah sepertiga
 

Beraneka ragam warna Ya..Allah engkau ciptakan
Beralurnya waktu Allah jalankan semesta
Diantara waktu kau ciptakan keutamaan
Waktu-waktu saat dekat denganmu
Di penghujung sepertiga malam

Waktu  tak ada hijab antara kita dengan sang pencipta
Saat – saat waktu untuk mengungkapkan kegundahan hati
Mengadukan segala pengharapan
segala asa dan cinta
Di sepertiga malam 

Disaat mata menahan kantuk
Berpadu bisikan hawa nafsu
Menghalau rasa letih dan rasa jemu
Disaat semua orang terlelap dia terjaga
Terbuai di sepertiga malam 

Bersujud, bersimpuh sebagai perwujudan rasa syukur
Ungkapan kepapaan , pengakuan kehinaan 
Makhluk tak sempurna di hadapan  sang pencipta
Tangan tengadah terucap do’a
Di penghujung sepertiga malam 

Untain kata – kata pengharapan terucap penuh kepastian
Teriring berlinang air mata berpadu suara rintihan hati
Segala asa terangkai penuh makna
Berharap segala asa terdengar sang maha mendengar
Paruh waktu sepertiga malam
 
Wahai waktu Sepertiga malam
Ku tak sering berjumpa denganmu
Ku sering terlelap daripada terjaga
Ku rindu bersamamu saat – saat dekat dengan sang pencipta
Ku merindukanmu wahai sepertiga malam

Share this article :

Posting Komentar

Mutiara Kata



 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. Gerentes Qalbu - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Modification by Deddi supriyatna